Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

By August 1, 2022 MAN Insan Cendekia
Membangun Kemandirian MAN Insan cendekia

Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

 

Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia meraih peringkat 2 se- Indonesia dari daftar 1000 sekolah terbaik yang dirilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi.

LTMPT menjalankan peringkatan Sekolah Menengah Atas sederajat berdasarkan nilai rata-rata Tes Potensi Skolastik (TPS) UTBK 2020. Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia meraih nilai rata-rata TPS 599,64. Adapun skor TPS tertinggi di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) adalah sebesar 715,49, sedangkan skor TPS terendah sebesar 481,6.

Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

Selain memiliki berbagai prestasi bergensi sampai internasional, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia terbukti mempunyai kaitan erat dengan Presiden ke-3 Republik Indonesia yakni BJ Habibie. Dibangunnya Madrasah Aliyah Negeri (MAN) ini juga merupakan salah satu cita-cita BJ Habibie. Harapan beliau ingin mendirikan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) yang seimbang antara ilmu pengetahuan dan teknologi dengan keimanan dan ketaqwaan. Dimana beliau memiliki  cita-cita supaya almuni MAN Insan Cendekia Serpong dan lainnya memiliki dua kekuatan untuk memimpin bangsa.

Pasalnya dua hal tersebut antara ilmu pengetahuan dan agama menjadi pondasi penting untuk menjadi seseorang yang bisa memimpin dna membangun bangsa yang lebih baik. Karakter yang ingin dilahirkan MAN Insan Cendekia tentu karakter muslim yang mencintai bangsanya. Makannya dalam beragam pendekatan pembelajaran baik di kelas ataupun asrama dua hal itu di kedepankan. Memberikan modal keimanan dan taqwa dalam bingkai NKRI, sebab dua hal itu menjadi pondasi penting di MAN Insan Cendekia.

Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

Yang menjadi daya tarik orang tua siswa untuk menyekolahkan anaknya di MAN Insan Cendekia Serpong karena full keagamaan dan juga memiliki target yang jelas untuk para siswanya. Berikut ini Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit, diantaranya :

  • Lingkungan

Alasan MAN Insan Cendekia Serpong Jadi Sekolah Favorit yang pertama adalah karena lingkungannya. MAN Insan Cendekia Serpong merupakan sekolah berbasis boarding mirip seperti pesantren. Para siswa tinggal di asrama selama pendidikan, 1 kamar biasa diisi 4-6 orang. Dengan lingkungan yang terisolasi seperti ini, tentu para siswa menjadi lebih konsentrasi untuk belajar. Para siswa juga dilarang untuk membawa handphone kecuali dikumpulkan kepada pembina asrama.

MAN Insan Cendekia Serpong memiliki luas tanah sekitar 11 hektar. Mulai dari gedung sekolah, asrama, masjid, kantin, laundry, perpustakaan, warung, lapangan dan sebagainya berada dalam satu lingkungan.

  • Memiliki pergaulan yang baik

Adanya pembentukan karakter dan pergaulan yang baik menjadi salah satu alasan MAN Insan Cendekia Serpong jadi sekolah favorit. Bersekolah di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia para siswa disana memiliki latar belakang yang berbeda-beda. Ada yang tamatan pesantren, SMP Negeri, MTs, SMPIT dan sebagainya. Siswa tamatan pesantren belum tentu lebih baik dari SMP Negeri. Jadi ini balik ke karakter masing-masing siswa.

Namun, seiring berjalannya waktu kalian akan mulai melihat perubahan teman-teman disana. Yang dulunya agak nakal mulai berubah sedikit kalem. Yang dulunya suka misuh-misuh, lama-kelamaan sukanya mengucap kalimat thoyyibah. Dan yang dulunya tidak memiliki sopan santun, sekarang sama orang yang tidak dikenal pun murah senyum. Di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia kalian juga akan dibentuk karakternya.

  • Kurikulum

Jika kalian pernah bersekolah di madrasah, sistem pendidikannya sama. Kalian akan tetap belajar mata pelajaran seperti anak SMA pada umumnya (dikelompokkan menjadi IPA dan IPS) dan ditambah dengan 5 mata pelajaran agama tambahan, yaitu Fiqih, Al-Quran dan Hadits, Akidah Akhlak, Bahasa Arab dan Sejarah Kebudayaan Islam. Diluar itu, masih ada pelajaran tambahan yaitu kitab serta sekolah memili target hafalan Al-Quran untuk kalian. Setiap MAN Insan Cendekia memiliki aturan yang berbeda. Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

  • Kegiatan

Untuk kegiatan para siswa dari hari Senin sampai Jum’at adalah belajar formal di kelas, hari Sabtu adalah eskul dan hari Minggu bebas. Kegiatan dimulai dair jam 4 subuh.

Jam 4 subuh biasanya pembina asrama (dibantu dengan bagian keamanan osis) berkeliling untuk membangunkan siswa supaya bersiap-siap ke masjid untuk melaksankan sholat tahajjud dan sholat subuh berjamaah. Bagi yang ingin puasa seni dan kamis biasanya kantin menyediakan makan sahur.

Setelah bersiap siap, sekitar jam 6.45 kita berbaris didepan asrama. Disini biasanya ada pengecekan kelengkapan seragam. Bagi yang tidak lengkap, biasanya disuruh untuk melengkapi terlebih dahulu dan kena hukum serta namanya dimasukkan kedalam buku pelanggaran.

Di sekolah belajar seperti biasa saja. Nanti sebelum dzuhur kalian makan siang ke kantin, setelah itu lanjut lagi belajar sampai Ashar. Selepas ashar biasanya ada yang lanjut eskul, ada yang langsung istirahat ke asrama, ada yang tetap di kelas buat nugas/belajar, ada juga yang punya kesibukannya masing-masing.

Kemudian nanti menjelang maghrib kalian sudah harus di masjid. Sama seperti waktu shubuh, sebelum adzan kita sudah harus disana. Selepas maghrib kita biasanya kitab, selepas Isya kita lanjut ke gedung belajar lagi (gedung sekolah).

Jam 21.30 kalian berbaris lagi ditengah sekolah. Biasanya disini ada beberapa pengumuman dari guru dan anak osis. Sebelum pulang, kita kembali mengulang kosa kata tadi subuh. Setelah itu balik ke asrama masing-masing

Kalau hari Sabtu, biasanya kegiatan hanya sampai Dzuhur. Selepas dzuhur, bebas kalian mau ngapain aja. Istirahat boleh, nyuci boleh, mau olahraga lagi juga boleh. Nanti selepas Isya biasanya akan ada acara nobar (nonton bareng), pensi, atau muhadhoroh, tergantung program dari anak osis dan wakil kepala kurikulum/keasramaan. Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

  • Penjurusan

Untuk di MAN Insan Cendekia sendiri hanya ada jurusan IPA dan IPS. Sejak tahun 2017, penjurusan dilakukan ketika para siswa sudah diterima. Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

  • Prestasi

MAN Insan Cendekia sangat mendukung para siswanya yang ingin mengukir prestasi diluar sekolah. Tiap tahunnya MAN Insan Cenekia selalu mengirimkan para siswanya untuk pertukaran pelajar ke US maupun ke Jepang.

  • Pengajar yang Profesional dan Berkualitas

Seluruh keunggulan dan prestasi MAN Insan Cendekia faktor utamanya adalah karena pengajar yang berkualitas, tidak semua sarjana pendidikan bisa menjadi pengajar di MAN Insan Cendekia. Semua pengajar melewati seleksi yang sangat ketat sehingga bisa mendapatkan pengajar yang profesional dan berkualitas. Saat ini lebih dari 50% pengajar MAN Insan Cendekia Serpong berijazah S2, S3 dan selebihnya S1. Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

  • Sebaran Alumni

MAN Insan Cendekia Serpong dan yang ada diseluruh Indonesia sangat mengarahkan lulusannya untuk berkuliah. Berbeda dengan sekolah lain yang kelihatannya tidak selalu menunjang siswanya untuk berkuliah, lebih memberi kebebasan saja. Jadi bagi kalian yang ingin sekolah di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia, pastikan kalian memang berencana untuk kuliah setelahnya. Pada jalur SNMPTN saja MAN Insan Cendekia sudah menjadi langganan diterima PTN top 3. Bahkan tidak sedikit juga yang diterima di kampus luar negeri. Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

  • Ikatan Alumni Insan Cendekia

Ketika kalian sudah lulus, biasanya akan ada perkumpulan alumni berdasarkan daerah. Contohnya seperti IAIC Malang, IAIC Bandung, IAIC Jabodetabek dan sebagainya. Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

Demikianlah 9 Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit.

Wah MAN Insan Cendekia keren banget yaa.. Nggak ada salahnya, kalau kamu nyoba kepo dan daftar di MAN Insan Cendekia yang keren itu. Yuk, bersiap dari sekarang untuk daftar dan bersaing dengan calon siswa dari seluruh Indonesia. Alasan MAN Insan Cendekia Jadi Sekolah Favorit

Leave a Reply